Sebelumnya Google telah membuat sistem operasi sendiri dengan nama Chrome OS yang dulunya ekslusif dihadirkan untuk perangkat Chromebook. Namun kini kamu bisa mencobanya secara virtual melalui peramban Google Chrome terbaru. Syarat yang mesti dipenuhi agar sistem virtual ini berjalan dengan baik yaitu menggunakan Windows 8/8.1 sebagai sistem operasi utamanya. Karena berbasis peramban tentu saja untuk menggunakannya diperlukan koneksi internet yang stabil (meski ada pula beberapa aplikasi yang bisa dijalankan dalam kondisi offline). Berikut cara menggunakannya:
1. Pasang versi terbaru
Bagi yang belum menggunakan peramban
Google Chrome bisa mengunduh dan memasangnya terlebih dahulu. Bagi yang
sudah menggunakannya disarankan untuk melakukan update ke versi terbaru.
2. Aktifkan Chrome OS
Jalankan Chrome OS melalui peramban Chrome, klik menu dan pilih Relaunch Chrome in Windows 8 mode. Dan otomatis Windows 8 akan beralih ke mode Chrome OS.
3. Launcher apps
Layaknya sistem operasi, Chrome OS juga menyediakan launcher berupa Start Apps yang terletak di pojok kiri bawah. Dari sini kamu bisa melihat aplikasi default yang bisa langsung dijalankan.
4. Chrome Store
Jika ingin memasang aplikasi, kamu bisa melakukannya melalui Google Chrome Store. Klik ikon Store dan kamu akan dipandu ke Store dengan berbagai aplikasi pendukung yang tersedia berdasarkan kategori.
5. Pasang aplikasi
Pada Store, kamu tinggal memilih salah satu aplikasi. Yang menarik pada salah satu kategori terdapat piilhan For Your Desktop. Aplikasi ini bisa dijalankan secara offline dan tidak bergantung pada peramban.
6. Tutup Chrome OS
Untuk menutup mode Chrome OS, klik menu dan pilih kembali Relaunch Chrome on the Desktop, dan kamu akan kembali ke tampilan peramban Google Chrome desktop.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment