Friday, November 6, 2009

Ganti Shortcut di Kotak Open & Save

Pada Microsoft Word, mengklik icon [Open]/[Save] pada toolbar akan memunculkan jendela dialog yang pada bagian tengahnya terdapat Explorer tempat kita menentukan letak dokumen yang akan kita buka atau simpan. Di samping kanannya terdapat preview dari dokumen yang akan kita buka. Sedangkan di samping kirinya terdapat shortcut menuju Desktop, My Documents, History, Favorites, dan Web Folder.

Tentu saja hal tersebut dibuat oleh Microsoft agar kita mudah dalam menuju folder-folder tersebut. Tetapi apakah dokumen yang akan kita buka terletak di salah satu folder tersebut? Belum tentu kan?

Nah jika tidak suka dengan shortcut yang tidak perlu itu, hilangkan saja. Anda bahkan dapat menambahkan shortcut menuju folder favorit Anda sendiri.

Untuk menghilangkan shortcut yang tidak perlu tersebut, masuklah ke registry. Untuk itu langsung saja klik [Start] > [Run], dan ketikkan regedit. Masuk ke key HKEY_CURRENT_USER-Software-Microsoft-Office-9.0-Common-Open Find- Places-StandardPlaces.

Di dalamnya terdapat lima key, yaitu Desktop, Favorites, My Document, Publishing, dan Recent. Key inilah yang menciptakan shortcut pada jendela Open / Save pada Microsoft Word Anda. Key Desktop, Favorites, dan MyDocuments merujuk ke shortcut Desktop, Favorites, dan My Documents, sedangkan key Publishing merujuk ke shortcut Web Folders, dan key Recent merujuk ke shortcut History.

Untuk menghilangkan shortcut Web Folders, Anda dapat masuk ke key Publishing, klik ganda DWORD Value yang bernama Show, ganti Value Data-nya menjadi 0. Sekarang coba Anda buka Microsoft Word dan klik icon [Open]/[Save], akan tampak kalau shortcut Web Folder sudah tidak ada. Untuk menghilangkan shortcut lain, Anda dapat melakukannya pada key-key lainnya sesuai dengan shortcut yang ingin Anda hilangkan.

Kalau kita tadi sudah bisa menghilangkan shortcut yang tidak perlu, sekarang kita akan membuat shortcut kita sendiri yang akan merujuk ke folder favorit kita.Untuk itu masuk ke key HKEY_CURRENT_USER-Software-Microsoft-Office-9.0-Common-Open Find- Places-, buat key baru dengan nama UserDefinedPlaces. Di dalamnya buat key lagi dengan nama misalnya shortcut1 atau terserah Anda. Di dalam key shortcut1 tersebut buat String Value dengan nama Name, dan isikan Value Data-nya dengan nama terserah Anda (nama ini yang mucul pada jendela Open/Save Microsoft Word).

Kemudian buat String Value lagi dan kali ini beri nama Path, dan isikan Value Data-nya dengan alamat lengkap dari folder yang ingin Anda buat shortcut-nya. Setelah itu coba Anda buka lagi jendela Open/Save, dan shortcut buatan Anda tadi akan terlihat di sana.

Anda dapat membuat shortcut favorit Anda tersebut lebih dari satu, tetapi ingat, jumlah shortcut maksimal yang bisa tampak pada jendela Open/Save adalah lima, termasuk shortcut standar dari Microsft Word. Jadi jika Anda ingin membuat satu shortcut favorit, Anda harus menghilangkan salah satu shortcut standar Microsoft Word. Dan jika Anda ingin membuat lebih dari satu tentu saja Anda juga harus menghapus lebih dari satu shortcut standar Word.

0 comments: